Training Kader Posbindu Kabupaten Batang

Dokumentasi Tim Peneliti, Kader, dan Puskesmas Kabupaten Batang

 

SUNISEA Indonesia bersama dengan dinas kesehatan kabupaten Batang melaksanakan Training Peningkatan Keterampilan Kader Posbindu PTM pada tanggal 6-7 Desember 2021. Kegiatan ini melibatkan sebanyak 30 kader dan 5 PJ PTM terpilih. Training kader menjadi bagian dari fase intervensi dalam penelitian SUNISEA Indonesia. Kegiatan dilaksanakan secara luring dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Selain penyampaian materi terkait PTM, dalam kegiatan ini SUNISEA memperkenalkan aplikasi Posbindu Smart kepada kader. Training hari pertama, kader mendapatkan 9 materi yang terdiri dari overview SUNISEA, penyakit PTM (hipertensi dan diabetes melitus), pengukuran antropometri, tekanan darah, pengukuran gula darah, komunikasi persuasif dalam pencegahan dan tata laksana PTM, KIE dan konseling PTM, algoritma deteksi dini PTM, aspek gizi dalam pencegahan dan tata laksana PTM, panduan olahraga dalam pencegahan dan tata laksana PTM, serta pengobatan komplementer dalam pencegahan dan tata laksana PTM. Media pembelajaran yang digunakan berupa video materi, presentasi powerpoint, serta diskusi tanya jawab secara langsung guna meningkatkan pemahaman.

Pada hari kedua, kader mendapatkan penyampaian materi terkait aplikasi posbindu Smart disertai dengan praktek penggunaannya. Masing-masing kader mendapatkan kesempatan untuk mencoba menggunakan aplikasi dari awal penginstalan sampai dengan penggunaan aplikasi. Aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah kader dalam pelaksanaan posbindu serta pelaporan hasil kegiatan dari kader ke puskesmas hingga ke dinas kesehatan setempat.